Monday, January 02, 2012

From Me To You


Ini film kedua yang gue tonton di tahun 2012. Film Jepang, judulnya From Me to You. Judul Jepang-nya Kimi ni Todoke. Ini film remaja, para karakternya aja berseragam SMA. Seger di mata.

Namanya juga cerita anak SMA. Konfliknya seputar romance, persahabatan dan pencarian jatidiri. Ceritanya ringan, tapi banyak menebar nasehat-nasehat yang nggak menggurui.

Belakangan setelah ubek-ubek wikipedia, gue baru tau kalo film ini sukses di Jepang. Di minggu pertama penayangannya, 25-26 September 2010, From Me to You jadi film terlaris kedua di sana. Hebat euy.

Sinopsis

Tokoh utama di film ini adalah cewek SMA bernama Sawako, yang di sekolahnya suka diolok-olok sebagai Sadako, karakter horor di film The Ring. Tak cuma itu, beberapa siswa juga kaget beneran kalau didekati Sawako yang rambutnya lurus panjang menutupi sebagian mukanya, persis gaya rambut Sadako. Belum lagi bicaranya yang pelan cenderung bisik-bisik. Bikin merinding anak sekolah.

Saat banyak yang jauhin Sawako, ada satu cowok yang asik-asik aja sama doi. Namanya Kazehaya. Mereka pertama kali ketemu di jalan. Sawako nunjukin arah sekolah ke Kazehaya, dan sejak itu Kazehaya nandain Sawako sebagai gadis yang baik. Tak seperti Sawako yang minderan, Kazehaya ramah dan vokal. Dia langsung populer di sekolah. Banyak cewek suka sama dia, termasuk Kirumi, cewek cantik bekas temen SMP-nya.

Sikap Kazehaya yang asik aja ke Sawako awalnya bikin gadis itu bingung. Gimana nggak, karena hampir semua anak di sekolahnya mengolok dia, akhirnya dia tak punya kawan. Padahal dia pengen berteman. Saking pengennya, dia bersedia jadi hantu di jurit malam. Nggak papa deh jadi hantu, yang penting dirinya bermanfaat, dan ujungnya temen-temen mau main sama dia.

Dari jurit malam itu, Sadako eh Sawako dapat 2 sahabat cewek. Namanya Chizuru dan Ayane, dua cewek tomboy yang iseng, pemberani, kurang pinter tapi jago banget sepakbola. Sawako juga jadi dekat sama Kazehaya, ketua panitia jurit malam... yang ternyata diam-diam naksir Sawako. Grup kecil mereka dilengkapi cowok pendiam dan acuh bernama Ryu.

Dengan cara masing-masing, kelima anak ini menghargai persahabatan mereka. Sawako yang penggugup itu nekat menyuruh penggosip di sekolah menarik omongan sinisnya tentang Chizuru dan Ayane. Di kesempatan lain, Chizuru dan Ayane yang siap senggol bacok rela tak membalas perlakuan pembenci Sawako, karena menghormati keputusan Sawako. Ryu si pendiam ternyata pengamat yang baik. Kazehaya yang bijaksana selalu menyarankan langkah terbaik (versi dia) menghadapi masalah. Pendeknya, "Kita sudah berteman sebelum kita tahu kalau kita berteman," kata Chizuru.

Tapi kata pertemanan juga yang bikin Kazehaya susah ngaku naksir sama Sawako. You know lah, takut ditolak sama temen sendiri. Salah satu formula romantic comedy, udah suka, tapi nggak berani ngomong, akhirnya salah paham, jadi runyam. Yang lucu, kelima anak ini mengelompok lagi jadi kelompok lebih kecil-kecil untuk curhat soal perasaan romantis mereka ke seseorang. Tapi kalau curhat, ada pesan-pesan: jangan bilang-bilang ke doi (orang yang ditaksir)! Hmmm... sounds familiar!

Nah, sikap Kazehaya ke Sawako makin lama makin ketauan naksirnya. Tapi dasar Sawako polos, lugu, punya temen cowok juga cuman dua.... dia nggak ngerti sikap Kazehaya selama ini tuh karena jatuh cinta. Padahal Sawako juga udah naksir berat sama Kazehaya. Tapi karena nggak PD, pas Sawako keceplosan ngomong suka, dia akan buru-buru jelasin kalau suka-nya itu sebagai teman aja. Whoaa! Kalo gini terus, kapan jadiannyaaaa?? Mana pula Sawako terbiasa mementingkan perasaan orang lain daripada perasaan sendiri, makin susah deh PR buat Kazehaya :).




Meski film ini bikin gue nunggu-nunggu kapan dan gimana Sawako - Kazehaya jadian, sebenernya film ini lebih dominan cerita tentang persahabatan daripada romance-nya. Ini menurut gue lho. Bahkan di otak gue, premise film ini adalah kalau kamu punya masalah, sahabat sejatilah yang akan membantumu (selain ortu). Tapi karena romance di film ini digarap manis, kuat, dan bikin penasaran, jadinya romance-nya mudah diingat dan diresapi. Halaaaaah.

Dari manga

Konflik di film From Me to You bejibun. Ada konflik Sawako dan Kazehaya, Sawako-Chizuru-Ayane, Sawako dan Kirumi, Ryu dan gadis yang ditaksirnya, Chizuru dan cowok yang ditaksirnya, Ayane dan pacarnya yang mahasiswa, dll. Karakter yang terlibat juga banyak. Selain lima orang itu, ada ortu Sawako, Pin si guru tengil, Kirumi, cewek-cewek penggosip, dll. Untung semuanya nggak bikin bingung penonton. Porsi lebih banyak di dinamika persahabatan Sawako-Chizuru-Ayane dan tentu saja kisah hati Sawako-Kazehaya.

Banyaknya konflik ternyata karena film ini adaptasi dari serial Manga, komik Jepang, karya Karuo Shiina, berjudul Kimi ni Todoke. Manga-nya terbit sejak 2005 dan sampai terakhir gue akses halamannya di wiki (2 Januari 2012 jam 22.51), udah ada 14 volume... and keep going.

Gue belum baca manga-nya. Tapi dari wiki, gue bayangin komiknya pasti seru banget. Kalo ada waktu dan ada yang minjemin, mau deh gue baca semuanya! :)

Suksesnya manga ini membuat Kimi no Todoke diadaptasi jadi serial novel pendek. Penulis novelnya beda, bukan si mangaka (pembuat manga). Selain itu juga dibikin anime-nya. Ada film live action-nya (film yang pemainnya orang beneran, bukan animasi) yang gue tulis di atas. Bahkan ada game Nintendo-nya segala. Kalo sistem royaltinya canggih, Karuo Shiina udah kaya raya nih.

Gue membandingkan manga dan adaptasi live actionya. Sila baca di tulisan berikutnya. Kalo tulisan ini kepanjangan, pening juga bacanya nggak?

4 comments:

sicantikmonik said...

tanya tanya tanya ...* sambil ngacung

ini kan film kedua, jadi film pertama yg ditonton 2012 apaan??

Dita said...

film taiwan. don't go breaking my heart.

bagus juga filmnya. buat belajar mempertahankan konflik yang sama, dengan kata lain itu-itu aja, tapi bikin penasaran, film ini bisa jadi contoh. sayangnya, too good to be true. hahahaaa.

tapi gue agak rancu juga nih. gue bertahan karena kelokan cerita, atau daniel wu yang cakep banget seperti biasa. hahahaa.

syifa said...

ini movie kan? gak berserii?
mau nayri ini film,, kayakx seru,,,
cowokx jga kliatan lmyan,,hho

Dita said...

@syifa: iya, ini film lepas, nggak nyampe 2 jam.